KPU Kabupaten Kaur Gelar Rapat Koordinasi Jelang Pemilu 2024

- Penulis

Jumat, 9 Februari 2024 - 19:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BINTUHAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kaur menggelar rapat koordinasi untuk mempersiapkan pemungutan dan penghitungan suara dalam Pemilu tahun 2024. Acara ini dilaksanakan di Aula Kantor Koperasi Pegawai Negeri Lapangan Merdeka Bintuhan, Kabupaten Kaur, pada Jumat, 09 Februari 2024 pukul 09.00 WIB.

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan meningkatkan sinergi antara KPU, Bawaslu, Panwascam, dan pihak terkait lainnya guna menyukseskan Pemilu yang akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatang.

Dalam sambutannya, Muklis Aryanto, Ketua KPU Kabupaten Kaur, menyampaikan harapannya agar tidak terjadi lagi masalah seperti pada Pemilu sebelumnya, termasuk masalah logistik, teknis, maupun hukum.

“Kami berharap adanya kerja sama yang baik antara Bawaslu, Panwascam, dan seluruh pihak terkait. Kami berharap Pemilu Februari 2024 ini berjalan sukses, lancar, aman, dan demokratis,” ujarnya.

Dalam acara tersebut, beberapa narasumber dari Bawaslu, Polres Kaur, dan Dinas Kesbangpol memberikan materi dan arahan. Mereka menekankan pentingnya menjaga netralitas, integritas, dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dan fungsi masing-masing.

Sekretaris KPUD Kaur, Rusdan Tafsiri, menambahkan agar seluruh penyelenggara yang terlibat dapat mempersiapkan diri untuk hari pemungutan suara.

“Kami berharap seluruh pihak benar-benar siap dalam pemungutan suara pada Pemilu 2024 nanti, mengingat kurang dari 6 hari lagi,” ungkapnya.

Baca Juga :  Lomba Inovasi Teknologi dan Produk untuk Pelajar Kabupaten Kaur

Beliau juga menambahkan terkait distribusi logistik dari gudang logistik KPU Kabupaten Kaur.

“Kami akan mendistribusikan logistik untuk TPS sulit pada tanggal 12 Februari 2024, dan pada tanggal 13 Februari 2024, kami akan mengirimkan logistik untuk 401 TPS yang tersisa. Kami akan memastikan bahwa semua logistik sudah sampai di TPS pada tanggal tersebut untuk persiapan hari H,” tambahnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Bawaslu, Polres Kaur, Kesbangpol, PPK dari seluruh kecamatan Kabupaten Kaur, Panwascam, media, dan undangan lainnya. Rapat koordinasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan dan kualitas penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Kaur.

Penulis : Zoni Aprizon

Editor : Zn

Berita Terkait

Titik Nol Ketahanan Pangan Desa Arga Mulya, Kecamatan Maje, Kabupaten Kaur
Terseret Ombak Saat Main di Pantai, Remaja Asal Maje Masih Dicari
Parkir Mobil di Pantai Laguna Merpas Kaur Diduga Melebihi Tarif yang Ditetapkan
Proyek Drainase di Gedung Sako 2 Bintuhan: Transparansi Dipertanyakan, Material Bekas Dipakai?
BPS Kabupaten Kaur Gelar Bimtek Satu Data Indonesia untuk Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Data
Pemkab Kaur Gelar Rembuk Stunting 2025, Tegaskan Komitmen Penurunan Angka Stunting
Bupati Kaur Nonjobkan 17 Pejabat, Ini Daftar Lengkapnya
Satgaswil Densus 88 AT Bengkulu Bukber Bersama Eks Napiter dan Tokoh Agama
Berita ini 129 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 13 April 2025 - 07:40 WIB

Titik Nol Ketahanan Pangan Desa Arga Mulya, Kecamatan Maje, Kabupaten Kaur

Kamis, 10 April 2025 - 20:04 WIB

Terseret Ombak Saat Main di Pantai, Remaja Asal Maje Masih Dicari

Rabu, 2 April 2025 - 19:40 WIB

Parkir Mobil di Pantai Laguna Merpas Kaur Diduga Melebihi Tarif yang Ditetapkan

Selasa, 25 Maret 2025 - 12:27 WIB

BPS Kabupaten Kaur Gelar Bimtek Satu Data Indonesia untuk Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Data

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:04 WIB

Pemkab Kaur Gelar Rembuk Stunting 2025, Tegaskan Komitmen Penurunan Angka Stunting

Berita Terbaru

Kabupaten Kaur

Terseret Ombak Saat Main di Pantai, Remaja Asal Maje Masih Dicari

Kamis, 10 Apr 2025 - 20:04 WIB