Peletakan Batu Pertama Gedung Posyandu Desa Muara Dua: Langkah Nyata Menuju Kesejahteraan Masyarakat

- Penulis

Senin, 22 April 2024 - 21:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Muara Dua, 22 April 2024 – Dalam suasana penuh rasa syukur, Kepala Desa Muara Dua, Ansori, melaksanakan peletakan batu pertama untuk pembangunan gedung Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di Desa Muara Dua, Kecamatan Nasal, Kabupaten Kaur. Acara yang berlangsung pada Senin, 22 April 2024 ini, merupakan wujud nyata dari komitmen pemerintah desa dalam meningkatkan fasilitas kesehatan dan pelayanan kepada masyarakat.

Kegiatan ini dihadiri oleh Babinkamtibmas, pendamping desa BPD, serta tokoh masyarakat Desa Muara Dua. Mereka bersama-sama menyaksikan momen bersejarah ini sebagai langkah awal dari terwujudnya impian lama masyarakat setempat untuk memiliki gedung Posyandu yang representatif.

Baca Juga :  Desa Muara Dua Bangkitkan Lahan Tidur untuk Ketahanan Pangan

Salah satu tokoh masyarakat Desa Muara Dua menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Kepala Desa Ansori atas perencanaan dan realisasi pembangunan gedung Posyandu. “Kami, masyarakat Desa Muara Dua, sangat berterima kasih atas adanya perencanaan Kepala Desa Ansori yang telah terealisasi hingga terciptanya kantor Posyandu di desa kami. Ini adalah langkah besar bagi kesejahteraan kami,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pembangunan gedung Posyandu ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama dalam peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak. Dengan adanya gedung Posyandu yang baru, diharapkan program-program kesehatan dapat dijalankan dengan lebih efektif dan efisien.

Baca Juga :  Razia Gabungan di Kaur Selatan, 4 Remaja dan 1 Pasangan Bukan Muhrim Diamankan

Kepala Desa Ansori dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukurnya kepada pemerintah yang telah memberikan peluang bagi Desa Muara Dua untuk mendirikan bangunan gedung Posyandu. “Semoga semua ini dapat terlaksana dengan baik dan bisa berjalan dengan lancar,” harap Ansori.

Acara peletakan batu pertama ini tidak hanya menjadi simbol dari pembangunan fisik gedung Posyandu, tetapi juga sebagai fondasi kuat bagi pembangunan masyarakat Desa Muara Dua yang lebih sehat dan sejahtera.

 

Penulis : Johan

Editor : Zn

Berita Terkait

Proses Pendalaman Dugaan Tindak Pidana Korupsi di Setwan Kaur Masih Berlanjut
Satreskrim Bersama Kejaksaan Negeri Kaur Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Nenek dan Cucu di Kaur
Problematika Pemberantasan Peredaran Minuman Keras (MIRAS): Penjual Harus Ikut Bertanggung Jawab
Ratusan Nakes di Kaur Demo Tuntut Pengangkatan Honorer R3 Tanpa Seleksi Ulang
Polres Kaur Gelar Konferensi Pers Terkait Pembunuhan Nenek dan Cucu di Desa Karang Dapo
Bahaya Miras di Kaur Selatan, Ketua LSM Desak Tindakan Nyata
144 Sertifikat PTSL Dibagikan, Desa Jembatan Dua Jadi Contoh Digitalisasi Pertanahan
KPU Kaur Tetapkan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Periode 2025-2030
Berita ini 50 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:33 WIB

Proses Pendalaman Dugaan Tindak Pidana Korupsi di Setwan Kaur Masih Berlanjut

Jumat, 24 Januari 2025 - 14:16 WIB

Satreskrim Bersama Kejaksaan Negeri Kaur Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Nenek dan Cucu di Kaur

Selasa, 14 Januari 2025 - 10:27 WIB

Problematika Pemberantasan Peredaran Minuman Keras (MIRAS): Penjual Harus Ikut Bertanggung Jawab

Senin, 13 Januari 2025 - 12:49 WIB

Polres Kaur Gelar Konferensi Pers Terkait Pembunuhan Nenek dan Cucu di Desa Karang Dapo

Minggu, 12 Januari 2025 - 23:05 WIB

Bahaya Miras di Kaur Selatan, Ketua LSM Desak Tindakan Nyata

Berita Terbaru